LIST BUILDING & EMAIL MARKETING

Cara Membuat Email Nama Domain Sendiri Secara Mudah

Cara Membuat Email Nama Domain Sendiri Secara Mudah. Silahkan disimak terlebih dahulu video berikut ini sampai selesai:

Tonton video hingga selesai.

Halo semuanya, berjumpa kembali dalam andreasagung.com. Pada artikel kali ini saya akan mengajarkan bagaimana caranya membuat email dengan nama website kita sendiri, atau email dengan nama domain kita sendiri, yang akan saya ajarkan pada artikel ini. Email dengan nama website atau nama domain kita sendiri sangat penting untuk kita sebagai pebisnis online. karena dengan demikian maka anda akan terlihat lebih profesional, serta dapat meningkatkan kredibilitas anda nantinya. Sebaiknya mulai sekarang jika anda sudah memiliki website, gunakan email dengan nama domain anda sendiri, termasuk di kartu nama anda silahkan anda ganti dengan email yang sama dengan nama website atau nama domain anda sendiri.

Sebagai langkah awalnya, silahkan anda masuk ke cpanel / control panel anda, untuk bisa masuk ke cpanel/ control panel anda silakan anda melihat / membaca artikel kami mengenai website. Jika anda sudah masuk, silahkan anda menuju ke menu email karena kita ingin membuat akun email sehingga ya kita bisa masuk ke tujuan kita. Silahkan anda klik email accounts, nantinya anda akan dibawa ke jendela email accounts, langju dengan mengklik create, selanjutnya silahkan anda pilih domain yang akan anda pilih, selanjutnya pada colom username bisa anda isi dengan nama email yang anda inginkan.

Lanjut dengan silahkan anda buat password, silahkan pilih set password now, saran saya lebih anda anda memilih password yang disarankan saja, dengan pilih generate agar lebih aman. Password ini silahkan anda catat dan simpan di notepad anda agar tidak tercecer atau bahkan sampai hilang. Selanjutnya silahkan anda scroll kebawah, lalu klik edit setting, dimana nantinya anda bisa pilih yang unlimited untuk kapasitas penyimpanannya, lanjut anda klik create. Dengan demikian maka email nama domain anda sudah jadi.

Cara masuk/ menggunakan email nama domain, dengan silahkan anda klik check email, lalu anda bisa centang open my inbox  when i log in, lanjut klik open. Jika sudah, maka anda akan langsung masuk ke akun email anda, dan nantinya jika anda terima email akan masuknya ke inbox. Penggunaan email ini tentunya sama persis dengan email pada umumnya, dan tidak ada perubahan. Anda juga bisa masuk ke email tersebut melalui web mail, dengan format: namadomain.com/webmail.

Cara Membuat Email Nama Domain Sendiri Secara Mudah

Cara Membuat Email Nama Domain Sendiri Secara Mudah

Baca artikel sebelumnya yang berjudul: Cara Menjalankan List Building Dan Email Marketing Bagi Pemula Dari Nol

Dengan masuk melalui webmail, maka anda akan langsung dibawa ke jendela login webmail. Dan selanjutnya silahkan anda input email anda di kolom email address, lalu anda isi passwordnya, jika sudah maka silahkan lanjut klik login. Nantinya anda langsung dibawa ke inbox email anda. Untuk anda yang ingin menyimak pembuatan email, dengan nama domain anda dalam bentuk video agar mempermudah untuk mengerti dan memahaminya, silahkan anda menonton video diatas yang sudah kami sematkan sampai selesai.

Sebagai langkah pemula untuk anda yang sedang membutuhkan sebuah buku, yang nantinya bisa digunakan sebagai panduan khususnya dalam bidang digital marketing. Andreas Agung telah berhasil menuliskan sebua buku digital marketing, dan tersedia di toko buku gramedia seluruh Indonesia, juga bisa anda dapatkan secara online melalui gramedia.com. Buku tersebut telah berhasil berada di deretan rak buku Best Seller dan menjadi salah satu buku, yang di rekomendasikan bagi para pemula yang ingin berhasil menjalani bisnis online. kunjungi: Pembicara Digital Marketing

Namun jika anda sedang mencari / membutukan seseorang yang bisa memberikan pengajaran, sebagai Pembicara Digital Marketing baik dalam bentuk: seminar, inhouse training, workshop, hingga private mentor. Semua materi terkait dengan digital marketing, tentunya telah memiliki pengalaman panjang dibidang tersebut. Adapun materi yang disampaikan tentunya merupakan hasil studycase, sehingga materinya nanti bisa langsung diimplementasikan saat menjalani bisnis online, dan sangat relevan untuk masa sekarang ini. Cara Membuat Email Nama Domain Sendiri Secara Mudah.

error: Content is protected !!